Harga Tenda Awning Gulung di Rajasa Kanopi

Harga tenda awning gulung

Berapa harga tenda awning gulung sekarang ini? Tenda awning gulung atau yang sering juga disebut sebagai kanopi kain gulung itu memang bisa mempercantik eksterior bangunan. Biasanya dipasang di hotel, toko, restoran atau café. Aning tersebut di pasang di bagian atas jendelanya, pada bagian atas pintu masuknya atau di bagian terasnya.

Sehingga bisa lebih memberi kesan teduh untuk memayungi ruang yang ada di bawahnya dari terik panas sinar matahari dan juga melindungi dari guyuran air pada saat hujan.

Pemakaiannya bisa sangat fleksibel, dan juga cukup ringan bobotnya demikian pula dengan harganya yang juga cukup ringan.

Manfaat dan Fungsi Tenda Awning Gulung

Manfaatnya cukup banyak, beberapa diantaranya yaitu :

  • Membuat teduh dan melindungi ruang di bawahnya dari terik sinar matahari.
  • Menahan guyuran air hujan sehingga tidak membasahi area di bawahnya.
  • Mempercantik eksterior bangunan.
  • Melindungi jendela atau pintu sehingga bisa lebih awet dan tidak cepat pudar dan kusam warna catnya.

Harga Tenda Awning Gulung

Harga tenda awning gulung tersebut bervariasi, tergantung pada bahan, model juga merk dan lain sebagainya. Juga tergantung pada seberapa luasnya, serta pilihan rangka yang akan digunakan.

Begitu juga dengan pilihan sistem penggulungannya atau sistem buka tutup kainnya, yakni yang manual dengan engkol atau yang sudah canggih dengan menggunakan motor dan tombol remote. Selain itu ada yang sudah dilengkapi juga dengan sensor sinar matahari dan sensor angin.

Kisaran harga tenda awning gulung sekitar 1 jutaan hingga 2 juta lebih per meter, sudah termasuk biaya pasang dan juga rangkanya. Untuk rangka, yang bisa dipilih berupa rangka alumunium, rangka baja atau rangka besi dan lain sebagainya.

Harga tersebut bisa juga mencapai 15 jutaan per unit, untuk merk kain yang terbaik dan berkualitas tinggi dan dengan rangka aluminium yang tahan karat dan juga sistem pengoperasian yang sudah otomatis dengan sensor dan tombol remote.

Kain yang digunakan untuk membuat awning gulung atau kanopi kain gulung ini adalah kain khusus yang tebal dan tidak mudah sobek serta juga tahan air  jadi tidak akan mudah basah.

Merknya bermacam-macam, ada Sunbrella, Awntex, Dickson SE, Starpaulin, Tempotest, S.A Recasens, juga Amarindo dan lain sebagainya. Tiap merk tersebut berbeda-beda kualitas dan berbeda-beda pula harganya, serta ketersediaan warna juga corak motifnya.

Motif kain yang sering ada dan banyak peminatnya adalah kain dengan motif bergaris, yang terdiri dari dua warna atau tiga warna atau lebih.

Harga tenda awning gulung tersebut memang sangat bervariasi, terdapat banyak faktor yang turut mempengaruhi besaran harga tersebut. Namun dapat dipastikan bahwa harga biaya pembuatan awning gulung tersebut lebih murah jika dibandingkan dengan harga biaya pembuatan kanopi dari bahan non kain atau yang lainnya.

Selain itu Rajasa Kanopi juga merupakan jasa pembuat canopy tenda membran terpercaya dengan pengalaman lebih dari 15 Tahun. Hubungi Kami sekarang juga.